Author

Christ

18 Oktober 2022

Tags

Source

KBBI Daring Edisi April 2022 dan pemikiran saya sendiri

Apa itu CPU?

Istilah CPU sendiri pasti sudah tidak asing didengar. Istilah ini akan sering disebutkan pada saat kamu ingin membeli sebuah desktop/laptop. Mau beli CPU apa? Intel atau AMD Ryzen? Tim Biru atau Merah nih? hehe.

CPU adalah singkatan dari Central Processing Unit.

Gambar CPU dari Intel
Sumber: Notebookcheck.net

  • Central = Pusat
  • Processing = Pengolahan/Pemrosesan/Pengerjaan
  • Unit = Unit/Satuan

Lebih mudahnya diartikan sebagai suatu unit pusat pemrosesan atau tempat terjadinya pemrosesan. Sama halnya seperti Otak yang tujuannya untuk tempat berpikir, tapi ini versi komputernya gitu.

Menurut KBBI (Daring Edisi April 2022), pengertian pada masing-masing kata tersebut adalah

  • Pusat = (4) Pokok pangkal atau yang menjadi pumpunan (berbagai-bagai urusan, hal, dan sebagainya).
  • Pengerjaan = Proses, cara, perbuatan mengerjakan sesuatu; Pengolahan
  • Unit = (4) Bagian terkecil dari sesuatu yang dapat berdiri sendiri; satuan
  • Pumpunan = (2) kumpulan; himpunan

Disini dapat disimpulkan bahwa CPU berdasarkan KBBI adalah bagian terkecil dari pusat berkumpulnya suatu hal yang sedang diproses.

Menurut ARM sebagai pembuat prosesor pada Smartphone seperti Arm Cortext-A series, CPU is the primary component of a computer that acts as its “control center”. Jika diterjemahkan maka artinya kurang lebih sebagai berikut: CPU adalah komponen utama dari sebuah komputer dimana dia akan bertindak sebagai “pusat kendali”.

Lah terus, bagaimana dengan pengertian prosesor? apakah artinya sama?

Akan saya bahas di halaman yang berbeda-> Taruh link di sini jika sudah saya buat xD

31:31 AE